Categories: Berita

Syarat Buka Rekening BCA Secara Online



Sekarang ini untuk memiliki rekening BCA tidak lagi repot harus mengantri di cabang. Lewat aplikasi online, Anda sudah bisa mendapatkan rekening sekaligus transaksi dengan mobile banking. Syarat buka rekening BCA ini sangat mudah dan cepat, dan bisa dilakukan sekarang juga.

Berikut syarat dan caranya secara lengkap:

  1. Download Aplikasi BCA Mobile Online

Aplikasi ini bisa Anda dapatkan secara gratis dengan mengunduhnya di PlayStore atau AppStore. Setelah itu ikuti petunjuk pembuatan akun dengan memasukkan email, nomor hp, dan berbagai identitas diri.

  1. Siapkan KTP

KTP ini sebagai bukti data diri Anda dan tidak bisa diwakilkan. Ikuti instruksi dalam aplikasi dengan memilih menu buka rekening baru. Baru setelah itu Anda bisa memasukkan data diri sesuai KTP.

  1. Pilih Jenis Rekening

Ada beberapa pilihan rekening yang disediakan dalam aplikasi. Beberapa pilihan tersebut adalah:

Jenis rekening ini merupakan tabungan reguler BCA dengan tiga pilihan limit kartu, yaitu:

Tabungan tahapan ini cocok bagi Anda yang sudah berpenghasilan dan banyak melakukan transaksi.

Untuk tabungan ini hanya memiliki 1 limit saja, yaitu limit debit Rp 25 juta, transfer antar BCA Rp 25 juta, transfer antar bank Rp 10 juta, tarik tunai Rp 7 juta, setor tunai Rp 15 juta, admin Rp 7,5 ribu, pembuatan kartu Rp 25 ribu, dan tidak ada minimal setoran awal.

Dari limit yang disediakan, kartu ini dikhususkan bagi para milenial yang baru mulai mendapat penghasilan atau juga bagi yang belum mendapat penghasilan.

Tabungan ini sebenarnya sama dengan tabungan Tahapan dan memiliki kriteria yang sama persis.

Dari ketiga jenis ini, tabungan Tahapan dan Tahapan Gold bisa mencetak buku tabungan. Sedangkan untuk tabungan Xpresi hanya mendapat kartu ATM saja.

  1. Memilih Tujuan Pembukaan Rekening

Langkah berikutnya adalah memilih tujuan pembuatan rekening BCA. Pilihan-pilihan tersebut berupa:

Adapun tujuan lainnya ini seperti untuk rekening pendidikan, dan lain sebagainya. 

  1. Foto KTP Sesuai Instruksi

Langkah selanjutnya memfoto KTP sesuai dengan instruksi. Ada garis bantu yang disediakan dalam aplikasi, sehingga akan memudahkan Anda dalam mengambil foto tersebut. Usahakan hasil foto jelas.

Anda bisa mengambil berulang kali sampai dirasa sudah jelas. Setelah itu klik tombol ‘lanjut’.

  1. Membuat Kode Akses

Kode ini akan digunakan untuk mengakses rekening BCA. Selain itu, kode ini juga akan langsung mengarahkan Anda ke langkah pembuatan rekening baru ketika terjadi log out secara otomatis. Sehingga data-data Anda akan terjaga dengan aman dan bisa dilanjutkan.

Buat kode akses dengan kombinasi dan angka yang mudah Anda ingat. Selain itu, ada kode lain berupa PIN yang pastinya akan menjaga keamanan akun Anda.

  1. Melengkapi Data Profil

Selanjutnya aplikasi akan mengarahkan ke data pribadi yang harus diisi. Mulai dari nama ibu kandung, status, agama, kepemilikan rumah, hingga alamat.

Pada halaman berikutnya Anda harus mengisikan data pribadi lain berupa pendidikan terakhir, pekerjaan, sumber penghasilan, dan penghasilan per tahun.

Selanjutnya Anda diminta untuk mengisi data pekerjaan. Isikan sesuai dengan pekerjaan Anda sedetail mungkin.

  1. Foto Tanda Tangan

Syarat buka rekening BCA selanjutnya adalah foto tanda tangan. Tanda tangan ini digunakan untuk memverifikasi. Caranya adalah dengan menyiapkan kertas putih dengan tanda tangan Anda. Lalu foto sesuai dengan instruksi dalam aplikasi. Usahakan hasil foto jelas.

  1. Pilih Kode Promosi

Kode promosi ini menjadi keuntungan bagi Anda yang melakukan pendaftaran lewat online. Kode promosi bisa dalam bentuk cashback, voucher, dan lain sebagainya.

  1. Konfirmasi dan Persetujuan BCA

Konfirmasi dan persetujuan ini dilakukan oleh BCA secara offline di cabang BCA terdekat. Persetujuan yang diberikan didasarkan pada semua data yang diberikan dan bisa diakses oleh BCA. Sehingga Anda harus menunggu proses konfirmasi dan persetujuan dari BCA tersebut.

Setelah proses ini selesai, pilih ‘lanjut’.

Video call ini sebagai bentuk konfirmasi apakah data diri yang diberikan sudah sesuai atau tidak. Biasanya jika foto KTP yang diberikan kurang jelas, Anda akan diminta untuk foto kembali dengan mengarahkan langsung ke kamera saat sedang video call tersebut.

Jika semua data yang diberikan sudah sesuai, maka selesailah verifikasi pembuatan rekening BCA Anda, dan rekening sudah siap digunakan.

  1. Pasca Pembukaan Rekening

Setelah proses pembuatan melalui aplikasi selesai ada beberapa hal yang dilakukan setelah itu.

Biasanya akan ada pemberitahuan melalui telepon jika Anda tidak langsung mengisi saldo BCA setelah dibuka. Pemberitahuan tersebut dilakukan dalam waktu seminggu. Namun, jika saldo sudah terisi, tidak ada konfirmasi dari BCA.

Untuk mendapatkan ATM dan buku tabungan tetap mengharuskan Anda ke cabang. Hanya saja tidak perlu mengantri lama, karena sudah ada CS online yang bisa mencetak ATM secara otomatis. Cukup dengan menempelkan KTP ke mesin, dan mesin akan langsung memproses ATM Anda.

Selain itu, meski Anda tidak mengambil kartu ATM, tetap bisa melakukan transaksi secara online dengan menu cardless dalam aplikasi. Mesin ATM akan langsung mengkonfirmasi secara otomatis dan Anda bisa mengambil uang tanpa kartu.

Itulah syarat buka rekening BCA melalui online yang sangat mudah dan praktis tidak membuat repot. Anda bisa melakukannya sekarang juga dan memiliki berbagai keunggulan dari BCA, sehingga bisa bertransaksi dengan lebih mudah dan aman.

Baca Juga : Yuk Intip Syarat Buka Rekening BCA Khusus Pelajar, Wajib Kalian Tahu !

Olivia

Share
Published by
Olivia

Recent Posts

Resep Muffin Donut yangLezat dan Mudah Dibuat di Rumah

Muffin donut, siapa yang bisa menolak kelezatan kue ini? Dengan tekstur yang lembut dan rasa…

3 bulan ago

Resep Omelet Telur ala Hotel, Cocok Untuk Menu Sarapan!

Jika kamu pernah menikmati sarapan di hotel berbintang, kamu pasti pernah mencicipi omelet telur yang…

3 bulan ago

Resep Ayam Crispy Renyah ala KFC, Gurih dan Gampang Dibuat!

Siapa yang tidak suka dengan ayam crispy renyah ala restoran? Teksturnya yang kriuk-kriuk dan rasanya…

3 bulan ago

Resep Bolu Ketan Hitam Panggang 2 Telur yang Enak dan Mudah

Bolu ketan hitam selalu menjadi pilihan favorit untuk dinikmati bersama keluarga atau saat berkumpul dengan…

4 bulan ago

10 Restoran Korea di Jakarta Selatan yang Wajib Dicoba!

Siapa sih yang nggak suka makanan Korea? Selain rasanya yang unik dan lezat, suasana makan…

4 bulan ago

Resep Mochi Daifuku Green Tea Jepang yang Mudah Dibuat!

Mochi Daifuku Green Tea, siapa yang bisa menolak kelezatan manis dan kenyal dari kue tradisional…

4 bulan ago