Diversitybeautiful.com – Salah satu kewajiban orang tua terhadap bayinya yang baru lahir adalah memberikan nama yang baik bagi anak tersebut.
Karena bagaimanapun nama itu doa orang tua bagi anaknya, sehingga kelak sang anak akan tumbuh sesuai dengan yang diharapkan oleh orang tua.
Untuk mencari nama-nama yang baik tentunya harus bersumber dari yang baik pula. Misalnya, bagi orang yang beragama Islam tentunya akan memilih nama-nama Islami untuk anak-anaknya yang bersumber dari Al Quran, hadits, para nabi, sahabat nabi, dan tokoh-tokoh Islam.
Oleh karena itu, dalam artikel kali ini akan diberikannya beberapa contoh nama bayi laki-laki Islam dan artinya diantaranya yaitu :
Nama Zayan Quraisy Supriyadi ini berarti anak laki-laki yang dilahirkan dengan penuh kecermalangan. Zayan berarti cemerlang, Quraisy berarti suku bangsa Arab asal Rasulullah, sedangkan Supriyadi dari bahasa Indonesia yang berarti jalan penghidupan yang tentram, merdeka, bahagia serta sempurna.
Rangkaian nama Yusuf Tsabit Mahmud ini berarti anak laki-laki tampan yang konsisten(teguh pendirian) dan gemar melakukan perbuatan yang terpuji.
Yusuf berarti Nama Nabi (aki-laki tampan), Tsabit berarti konsisten/teguh pendirian, sedangkan Mahmud berarti terpuji.
Nama laki laki Atharauf Falah Suparman ini berarti anak laki-laki yang diberikan Tuhan dan selalu gagah perkasa dengan penuh kesuksesan.
Atharauf berarti pemberian sang pemurah hati, Falah berarti (kemenangan, sukses, beruntung, kejayaan), sedangkan Suparman berarti gagah perkasa.
Shaquille Hafiz Rasendria
Rangkaian nama Shaquille Hafiz Rasendria ini berarti seorang anak laki-laki yang berparas tampan, menarik dan menggunakan kecerdasannya untuk melindungi kaum lemah.
Shaquille berarti tampan, Hafiz berarti pelindung, dan Rasendria berarti (berhasil dengan baik, cerdas, beruntung).
Nama Basil Hibratul Alfarezi ini berarti anugerah Tuhan menciptakan pemimpin laki-laki yang gagah berani dan selalu semangat dalam bekerja.
Basil berarti (Singa, pemberani), Hibratul berarti bentuk lain dari Hibatullah atau hadiah dari Allah, sedangkan Alfarezi bentuk lain dari Alfarizi yang berarti selalu bersemangat didalam bekerja.
Rangkaian nama Ezar Zhafar Dhiaurrahman ini berarti seorang anak laki-laki yang sangat berharga karena sifatnya yang penuh kasih sayang.
Ezar berarti harta, Zhafar berarti kemenangan, sedangkan Dhiaurrahman berarti penuh kasih sayang.
Baca juga: Kenali Ciri-ciri dan Penyebab Kanker Serviks
Nama laki laki Gafi Fazal Hario ini berarti kebahagiaan memiliki seorang anak laki-laki yang lemah lembut, baik hati dan suka mengampuni kesalahan orang lain.
Gafi berarti bentuk pendek dari nama Ghaffar (sedia mengampuni, lembut hati), Fazal berarti baik hati dan ramah, sedangkan Hario berarti riang dan bergembira.
Nama Nabill Mihran Ghazzal ini berarti seorang anak laki-laki Islam yang berkedudukan tinggi, terhormat dan hafal seluruh isi Al-Quran.
Nabill berarti terhormat dan memiliki kelebihan, Mihran berarti salah satu nama sahabat Nabi Muhammad, sedangkan Ghazzal berarti nama seorang ahli Al – Quran.
Nama laki laki Hafizh Nofal Shafwan ini berarti seorang anak laki-laki yang berwajah tampan dan cakap serta memiliki kepribadian yang dermawan dan selalu memelihara kesucian hidupnya.
Hafizh berarti (yang memelihara, menjaga dan menghafal), Nofal bentuk lain dari naufal yang berarti dermawan dan rupawan, sedangkan Shafwan berarti cerah dan jernih.
Nama Hafla Fathar Ghazalah ini berarti anak laki-laki yang berpengetahuan luas dan bisa menciptakan sesuatu yang berguna dan bermanfaat bagi banyak orang.
Hafla berarti jenius dan berpengetahuan luas, Fathar berarti permulaan dan awal, sedangkan Ghazalah berarti (saat matahari terbit, kijang, pertama).
Keren-keren kan? Nah, bagi anda yang sedang mencari nama bayi laki-laki Islam dan artinya, nama-nama bayi laki-laki di atas bisa menjadi referensi.
Muffin donut, siapa yang bisa menolak kelezatan kue ini? Dengan tekstur yang lembut dan rasa…
Jika kamu pernah menikmati sarapan di hotel berbintang, kamu pasti pernah mencicipi omelet telur yang…
Siapa yang tidak suka dengan ayam crispy renyah ala restoran? Teksturnya yang kriuk-kriuk dan rasanya…
Bolu ketan hitam selalu menjadi pilihan favorit untuk dinikmati bersama keluarga atau saat berkumpul dengan…
Siapa sih yang nggak suka makanan Korea? Selain rasanya yang unik dan lezat, suasana makan…
Mochi Daifuku Green Tea, siapa yang bisa menolak kelezatan manis dan kenyal dari kue tradisional…