Inilah Arti dari Sholat Tahajud!

Sholat Tahajud

arti dari sholat tahajud


diversitybeautiful.com – Melakukan sholat tahajud bertujuan untuk memohon doa dan meminta hajat, dan dengan waktu yang diperlukan merupakan yang sangat tepat untuk bisa dikabulkannya doa dan permintaan Anda. Ada beberapa doa yang bisa diucapkan setelah Anda melakukan sholat tahajud, sesuai yang sudah ditentukan dalam agama Islam. Beberapa doa tersebut memiliki kandungan arti yang berbeda-beda, diantaranya ada 6 kandungan arti dari doa sholat tahajud tesebut yaitu sebagai berikut. 

1. Doa Memuji Kebesaran Allah

Doa pertama yang biasanya kita panjatkan adalah memuji semua kebesaran dan sifat-sifat dari Allah, sebelum kita memulai untuk permintaan kita sendiri. Maka kita memiliki sifat rendah diri dan rendah hati jika berhadapan denganNya, itulah kandungan arti dari doa sholat tahajud yang pertama kali kita lakukan. Memuji kebesaran dan kekuasaannya adalah kewajiban, karena itu artinya kita mengakui dan menyadari kebesaran dari Allah sang pencipta.

2. Doa Ampunan Dosa

Sebagai manusia yang merupakan salah satu makhluk Allah yang tidak luput dari dosa dan kesalahan, kita harus merendahkan diri kita dengan mengakui semua dosa dan kesalahan kita sendiri. Karena, itu adalah salah satu hikmah dari ibadah sholat tahajud ini. Yaitu, pengakuan segala dosa dan permohonan keinginan. Seperti yang sudah dijelaskan, pada saat sholat tahajud ini adalah saat yang paling ampuh untuk memohon dikabulkannya doa-doa kita termasuk doa diampuninya dosa. Ini merupakan salah satu kandungan arti doa sholat tahajud, dan hal ini sudah merupakan ketentuan. 

3. Doa Meminta Keinginan

Inilah yang utama dari tujuan kita dalam melakukan ibadah sholat tahajud, yaitu memohon untuk dikabulkannya doa-doa kita. Pada saat Anda sedang mengalami banyak masalah, kegundahan ataupun permintaan maka Anda bisa langsung menemuiNya dalam doa terutama pada saat sholat Tahajud. Salah satu kandungan arti doa sholat tahajud tersebut, adalah memohon dikabulkannya segala keinginan. 

4. Doa Meminta Rezeki

Bukan hanya sekedar keinginan dan permintaan yang muncul dalam doa kita, salah satunya juga adalah doa untuk meminta rezeki yang halal dan melimpah. Saat melaksanakan sholat tahajud, meminta rezeki juga termasuk permintaan sebagian besar manusia di dunia ini. Karena, rezeki memang sudah menjadi poin penting dan utama yang kita butuhkan dan hanya Allah SWT yang bisa memberikan dan mengabulkan. Kandungan arti doa pada sholat tahajud juga selalu dipanjatkan oleh setiap orang yang melakukan ibadah ini, karena yang kita ketahui sholat tahajud memang waktu yang paling ampuh untuk dikabulkannya doa-doa.

5. Doa Untuk Kesehatan dan Kemuliaan

Selain doa-doa yang Anda panjat kan, dalam sholat tahajud juga terkandung doa untuk kesehatan dan kemuliaan Anda. Karena, bagi siapa saja yang menjalani ibadah sholat tahajud akan mendapatkan kesehatan dan kemuliaan yang diberikan olehNya.

6. Doa Untuk Berserah Diri

Setelah semua doa Anda panjat kan, maka kandungan dari semua tersebut juga terdapat doa untuk berserah diri pada Allah SWT. Karena, dari semua itu hanya Dialah yang mengatur dunia ini dan isinya. Tugas dan kewajiban kita adalah berdoa dan meminta, hak kita adalah menunggu dikabulkan dan dijawabnya doa-doa tersebut.

Setelah semua doa-doa tersebut terucap, maka Anda tidak perlu kawatir untuk terkabulnya doa tersebut. Karena, Allah tidak pernah mengingkari janji pada umatNya. Semua doa-doa yang Anda panjatkan, pastinya memiliki kandungan dan artinya bagi kehidupan Anda seterusnya. Oleh karena itu, datanglah padaNya melalui sholat tahajud niscaya Anda akan mendapatkan semua yang Anda inginkan dari doa-doa Anda.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top